Cashback Dari ShopBack, Bikin Belanja Online Jadi Lebih Hemat

cashback-shopback-01

Cashback Dari ShopBack, Bikin Belanja Online Jadi Lebih Hemat. Siapa di sini yang doyan belanja online dan paling tidak pernah ketinggalan berita setiap kali ada promo ditawarkan oleh toko online? Entah itu promo potongan harga, promo gratis ongkos kirim, promo cicilin 0%, promo cashback dan promo lainnya pasti menjadi hal yang sangat didambakan oleh mereka: para pembeli online garis keras. Ya, saya termasuk diantaranya. Meskipun promo-promo tersebut kadang datang di saat tidak dibutuhkan. Dimana ada promo, tapi kitanya sedang tidak butuh belanja online. Gemas banget kan ya? Niatnya belanja online supaya hemat, yang ada malah pokoknya bisa belanja (walau gak jelas apa yang dibeli) dengan promo yang berhasil didapat.

Cerdas Memanfaatkan Berbagai Promo Toko Online

cashback-shopback-03

Seperti yang sudah saya singgung di awal, promo-promo toko online ini kadang datang di saat tidak dibutuhkan. Tapi dasar kita yang doyan banget sama segala sesuatunya yang berkaitan dengan potongan harga, jadi deh yang tidak butuh dibeli akhirnya dibeli. Demi mendapatkan potongan harga semata. Giliran barang sudah tiba di rumah, baru kemudian kita berpikir kalau barang tersebut tidak begitu dibutuhkan. Namun jika promo tadi tidak dimanfaatkan, bakal berasa ada yang kurang aja gitu. Iya kan? Ada yang pernah merasa demikian?

Bagaimanapun juga kita sebaiknya lebih cerdas memanfaatkan promosi yang ditawarkan oleh berbagai toko online. Ya, sebaiknya hanya membeli jika memang barang tersebut kita butuhkan. Lalu apa kabarnya promo potongan harga yang ada? Bukannya hanya berlaku dalam beberapa hari saja? Gak dapat potongan harga dong jadinya πŸ™ Eitt, tenang. Pada artikel inilah akan saya bahas yang namanya Shopback.

ShopBack, Cara Cerdas dan Hemat Berbelanja Online

cashback-shopback-04

ShopBack, Cara cerdas dan hemat berbelanja online? Pada bingung gak maksudnya apa. Sederhananya sih ShopBack bukan toko online ya, melainkan PHB alias penghubung. Ciee penghubung πŸ˜€ Terus penghubung kok dibilang bisa bikin kegiatan belanja online jadi cerdas dan hemat? Ya, ShopBack ini memang bukan toko online. ShopBack adalah situs yang menjadi pintu masuk kamu buat berbelanja online di sejumlah toko online ternama. Lalu mengapa ShopBack disebut sebagai cara cerdas dan hemat dalam berbelanja online?

ShopBack Indonesia ini bekerja sama dengan sejumlah toko online dan menawarkan sejumlah promosi yang bisa dibilang kapanpun kalian mengunjungi ShopBack pasti ada aja promonya. Kegiatan belanja online kalian jadi cerdas karena jadinya kalian hanya membeli produk yang memang dibutuhkan, bukan membeli apa saja selama promo masih ada. Selain cerdas, kalian juga bisa berhemat dengan promo yang diberikan oleh ShopBack tadi. Adapun promo yang ditawarkan oleh ShopBack semuanya berkaitan dengan yang namanya cashback. Bagaimana? Sudah mengerti dong yaa πŸ˜‰

Bagaimana Cara Kerja ShopBack?

cashback-shopback-05

ShopBack merupakan situs dimana kamu bisa mencari dan mendapatkan penawaran & diskon menarik dari sekitar 300 toko, plus Cashback! Makna Cashback adalah pendapatan uang kembali. Ketika kamu berbelanja online melalui ShopBack, kami mengembalikan sebagian uang yang kamu bayar dalam bentuk Cashback. Ini berarti kamu bisa berhemat dengan mendapatkan uang ekstra yang tak terbatas setiap kali kamu belanja online melalui ShopBack! – dikutip dari situs ShopBack.co.id

Setelah tahu apa itu ShopBack. Sekarang saya mau menjelaskan bagaimana sih cara kerja dari ShopBack itu sendiri. Ini supaya besok-besok kalau kalian belanja online masuknya dari ShopBack saja, hematnya dapat cashbacknya juga dapat πŸ™‚ Adapun cara kerja ShopBack adalah sebagai berikut.

  1. Pilih toko online yang diinginkan melalui situs ShopBack, klik link/bannernya dan kamu akan dialihkan ke situs toko online yang dimaksud, misalnya Lazada, Muslimarket, Hijabenka, dll.
  2. Berbelanjalah seperti biasa pada halaman toko online yang sudah dibuka.
  3. Cashback akan masuk otomatis pada akun ShopBack yang kamu miliki dalam waktu 48 jam dengan status ‘Tertunda’
  4. Status Cashback nantinya akan berubah dari ‘Tertunda’ menjadi ‘Bisa diklaim’ apabila orderan sudah divalidasi oleh pihak merchant. Perubahan status ini membutuhkan waktu 30-60 hari untuk memastikan tidak ada order yang ditukar atau dikembalikan
  5. Permintaan pembayaran bisa dilakukan apabila sudah terkumpul cashback sebesar minimal Rp50.000,-
  6. Bonus juga dapat ditarik bersamaan dengan Cashback yang bisa diklaim (Bonus tidak dapat ditarik secara terpisah). Adapun penarikan cashback dilakukan ke salah satu dari rekening berikut: CIMB Niaga, BRI, BCA, BNI atau Bank Mandiri.

Belanja Online Jadi Lebih Hemat dengan ShopBack

cashback-shopback-02

Dari penjelasan di atas sekarang teman-teman sudah pada tahu dong bagaimana kalau besok besok mau lebih hemat belanja online-nya πŸ˜‰ Pastikan sudah mendaftar/membuat akun pada situs ShopBack yaa, kalau belum buruan buat akunnya sekarang di sini. Dan akses situs-situs toko online favorit kalian melalui ShopBack supaya bisa dapat cashback setiap kali berbelanja online.

Oh ya, selain mendapatkan keuntungan dari cashback tadi teman-teman juga bisa mendapatkan sejumlah bonus dengan mengajak teman-teman yang lain untuk ikut melakukan kebiasaan cerdas dan hemat berbelanja melalui ShopBack. Dari setiap akun yang terdaftar lewat link referral tersebut, teman-teman akan mendapatkan sejumlah bonus sesuai nominal yang sudah ditetapkan ShopBack. Keren banget kan πŸ™‚

Jadi, yuk berbelanja online yang cerdas dan hemat dengan ShopBack.

Belanja Hemat? ShopBack-in Aja!

Biasa dipanggil Andy. Pernah tinggal lama di Makassar dan sekarang di Mataram, Lombok. Ngeblog sejak 2007. Senang kulineran, staycation, kopdaran di cafe, browsing produk di toko online tapi gak beli, dan tentu saja...senang menulis :) Bisa dikontak di andyhardiyanti@gmail.com

20 Comments

  • Titis Ayuningsih 16 June 2016 at 1:27 pm

    Wih menggoda belanja onlinenya mbak

    Reply
    • andyhardiyanti 20 June 2016 at 7:07 pm

      Bwahahaha..
      Ayo jajan online lagi kakak…
      Lewat shopback tapi~

      Reply
  • baiqrosmala 16 June 2016 at 3:32 pm

    besar cashback yang diitung berdasarkan apa mba? tergantung si olshop nya ngasi poin berapa gitu ya buat barang tertentu yang kita beli? *masihbingung* hehe

    Reply
    • andyhardiyanti 20 June 2016 at 7:08 pm

      Macam-macam mbak. Beda toko online, beda besar cashbacknya juga. Langsung daftar aja yuk biar bisa lihat detailnya πŸ™‚

      Reply
  • indah juli 16 June 2016 at 10:58 pm

    Daku jarang belanja online.
    Yang menggerakkan untuk belanja online ya promo-promo seperti ini, hihihi.

    Reply
    • andyhardiyanti 20 June 2016 at 7:08 pm

      Hahahahha.. promo promo kayak gini racun banget ya mak πŸ˜€

      Reply
  • Noe 16 June 2016 at 11:23 pm

    Keren yah, kepikiran aja org bikin bisnis di tengah buanyaknya toko online & e-commerce skrg ini. ShopBack keren lah!

    Reply
    • andyhardiyanti 20 June 2016 at 7:11 pm

      Iya mbak. Startup yang satu ini emang udah dibahas di berbagai media. Emang keren sih konsepnya. Jadi ya kita gak emosian mau jajan aja setiap lihat promo diskon toko online. Lha di shopback promonya ada terus πŸ˜€

      Reply
  • Efi Fitriyyah 17 June 2016 at 2:44 am

    Nah belanja (((belanja))) lebaran nanti aku mau pake shopback, ah. Biar dapet diskon dan cashback. Kan irit jadinya #otakemakdetected

    Reply
    • istiana 18 June 2016 at 1:32 am

      wah ide bagus banget teh Efi, hahaha… bisa dicontoh ah nanti πŸ˜€

      Reply
      • andyhardiyanti 20 June 2016 at 7:46 pm

        Bwahahaha.. dasar emak emak detected πŸ˜€

        Reply
    • andyhardiyanti 20 June 2016 at 7:46 pm

      Hahahaha iya mbak. Jangan lupa pakai shopback yaa ^_^

      Reply
  • Cuculutus 17 June 2016 at 2:20 pm

    diskon yang enggak keduga memang bikin bablas. hehehe

    makasih banget tips nya mbak

    Reply
    • andyhardiyanti 20 June 2016 at 7:03 pm

      Ya. Dan kita sebagai pembeli yang harus cerdas mengakalinya πŸ˜‰
      Salah satunya ya dengan berbelanja lewat shopback ini.
      #teteuppp

      Reply
  • aneka resep makanan 18 June 2016 at 9:19 am

    wow, jadi kepengen nih!!!

    Reply
    • andyhardiyanti 20 June 2016 at 7:00 pm

      Yuk cuss belanja online lewat shopback biar dapat cashback, mbak aneka resep makanan πŸ™‚
      hihihi..

      Reply
  • Mbak Avy 18 June 2016 at 1:25 pm

    toko2 online pinter banget ya memanfaatkan blogger…
    krn blogger tiap hari suka ngintip internet,
    nggak usah ke mall…. jadinya lbh irit belanja online

    Reply
    • andyhardiyanti 20 June 2016 at 7:00 pm

      Hahahaha..betul sekali mbak.
      Jadi lebih cerdas juga mengakali diskon-diskon yang ada di toko online πŸ˜€

      Reply
  • Adi 20 June 2016 at 4:20 am

    Saya bisa belanja terus lah ini kalo ada cashback macem gini

    Reply
    • andyhardiyanti 20 June 2016 at 6:57 pm

      Hahahaha.. tahan-tahan juga. Ntar kantong jebol *ihik

      Reply

Leave a Comment