Mooimom Multi Use Nursing Scarf, Sahabat Ibu Menyusui

mooimom multi use nursing scarf

Mooimom Multi Use Nursing Scarf, Sahabat Ibu Menyusui. Hai moms, apa kabar? Semoga selalu semangat menjalani aktivitas ya. Kabar saya juga baik nih. Kota tempat saya tinggal, Mataram, sedang sering-seringnya hujan. Udaranya pun jadi adem, eh dingin. Dan saya suka! Maklum, biasanya panas-panas aja. Huhuhuhu. Mumpung lagi agak lowong di rumah, saya mau share sedikit nih tentang sebuah produk yang dibutuhkan banget sama para ibu menyusui. Namanya Mooimom Multi Use Nursing Scarf. Ada yang sudah pernah dengar? Atau malah sudah punya? Simak ulasan saya berikut ini yuk!

Mooimom Multi Use Nursing Scarf, Sahabat Ibu Menyusui

mooimom multi use nursing scarf

Begitu Tita (anak kedua saya) lahir November 2017 lalu, saya langsung masuk tim #IbuMenyusui dong. Meskipun di awal ASInya hanya keluar sedikit, Alhamdulillah selanjutnya bisa lancar dan sampai sekarang Tita bisa full ASI. Berasa pengalaman baru banget karena proses menyusui Tita ini agak berbeda dengan si sulung, Rani. Dimana si kakak dulunya selain ASI, juga dibantu dengan susu formula. Saya pun berstatus tidak bekerja, jadi memang jarang kemana-mana. Sedangkan Tita, seperti yang saya ceritakan sebelumnya kalau dia full ASI. Sejak hamil hingga sekarang saya berstatus bekerja, meski bukan kantoran. Kapan saja, di mana saja, bakal tiba-tiba harus bertemu klien. Beresin urusan ini itu. Bahkan di rumah sekali pun.

Karena berasa repot kalau tiap kali menyusui harus melipir dulu dari orang-orang. Saya pun mulai kepoin toko-toko online yang menjual nursing apron. Itu loh, kain penutup yang digunakan saat menyusui. Biar kitanya bebas menyusui di mana saja. Karena memang sudah sering berbelanja di Mooimom, meskipun browsingnya ke sana sini, pilihan tetap jatuh ke website tersebut.

Baca Juga: Bebas Stretch Mark dengan Mooimom Stretch Mark Cream

Pada kategori nursing accessories di sana, ada produk nursing cover (semacam nursing apron, beda nama doang). Tapi kalau saya perhatikan kok kainnya besar banget. Agak rempong lah. Terus saya pikir-pikir juga, berarti kalau udah kelar menyusui kainnya mesti dilipat lagi. Uwuwuwuw..ribet yee~ Untung aja Mooimom punya banyak pilihan produk dan akhirnya pilihan saya jatuh kepada Mooimom Multi Use Nursing Scarf.

Kain Lembut yang Serbaguna

mooimom multi use nursing scarf

Ada banyak alasan mengapa saya memilih produk Mooimom Multi Use Nursing Scarf. Alasan utamanya adalah karena kain ini serbaguna. Tidak tanggung-tanggung, selembar kain ini bahkan memiliki 5 fungsi sekaligus! Yaitu sebagai baby car seat cover, nursing cover, penutup keranjang bayi, alas duduk keranjang belanja, juga sebagai infinity scarf. Adapun keunggulan lainnya, yaitu:

  • Terbuat dari bahan 95% cotton dan 5% spandex, menjadikan produk ini lembut dan mudah dilipat sehingga memudahkan dalam penyimpanan
  • Selain sebagai nursing cover, juga mampu melindungi si kecil dari sengatan matahari, angin, cahaya terang dan kuman saat bepergian.
  • Sifatnya uni-sex, dapat digunakan oleh bayi laki-laki maupun perempuan. Serta cocok untuk semua musim.
  • Memiliki desain yang trendy, bisa dipakai pada leher maupun pundak.
  • Memudahkan kita melihat si kecil saat sedang menyusui.
  • Terdiri dari sejumlah pilihan motif yang cantik.

Dengan sejumlah keunggulannya tersebut, menurut saya memang tepat jika Mooimom Multi Use Nursing Scarf ini dijual dengan harga Rp399,000,- Yups, dengan produk ini para ibu bisa menyusui kapan dan di mana saja. Tanpa perlu melipir dari forum. Eaaa..bahasanya.. (((forum))). Dari orang-orang lain lah maksudnya.

Sebagai Selimut dan Kain Bedong Bayi, Mengapa Tidak?

mooimom multi use nursing scarf

Sejak pertama kali kenal, saya langsung jatuh cinta sama kualitas produk Mooimom. Beberapa produk Mooimom yang saya miliki sebelumnya, seperti: Baby Drool Bandana Bib 4 Pack Set dan Baby Muslin Swaddle Blankets, semua sama lembutnya! Kainnya juga adem, bikin si bayi nyaman dan gak gerah. Oh ya, selain 5 fungsi Mooimom Multi Use Nursing Scarf yang sudah saya sebutkan tadi, ternyata produk ini bisa dipakai sebagai selimut maupun kain bedong bayi juga lho! Hasil keisengan saya aja sih, cobain ke Tita. Ternyata bisa dan dianya anteng bobo cantik~

Sekarang saat bepergian dengan Tita saya gak pernah lupa bawa Mooimom Multi Use Nursing Scarf. Dipakainya pas si kecil mau nyusu, kalau gak ya sekadar jadi scarf buat gaya-gayaan mamanya #MamaJugaBergaya. Mau dilipat dan disimpan di dalam tas pun gak begitu repot, karena ukurannya yang tidak begitu besar. Aakk, benar-benar suka deh sama produk satu ini. Ada yang mau traktir saya motif yang lainnya? Wkwkwkwk.

Mooimom Indonesia | Maternity and Breastfeeding
Website: https://www.mooimom.id
IG: https://www.instagram.com/mooimom.id
Fanpage: https://www.facebook.com/mooimomid

 

Biasa dipanggil Andy. Pernah tinggal lama di Makassar dan sekarang di Mataram, Lombok. Ngeblog sejak 2007. Senang kulineran, staycation, kopdaran di cafe, browsing produk di toko online tapi gak beli, dan tentu saja...senang menulis :) Bisa dikontak di andyhardiyanti@gmail.com

4 Comments

  • Bedelhoki 20 January 2018 at 7:28 am

    Wahahaha lucu….., mantep nih, save buat rekomen ntar kalo udah bikin dede

    Reply
  • lia djabir 28 January 2018 at 5:14 pm

    cocok banget nih produknya untuk ibu2 yang gak mau bawa barang banyak. secara multifungsi banget produknya

    Reply
  • Dewi Nuryanti 29 January 2018 at 7:51 am

    Sptnya nyaman bgt yak itu si dede. Sayang ya dulu waktu aku punya baby, blm familiar gendongan spt itu.

    Reply
  • Renidwiastuti 29 January 2018 at 9:38 am

    Wah enak ya kalau punya mooimom ini… banyak fungsinya…ibarat kata satu kayuh dua tiga pulau terlampaui….#apasih

    Reply

Leave a Comment