Zia: Sebuah Perkenalan. Jadi ini bukan postingan cerpen, bukan pula cerbung. Dan maaf kalau gambar pembukanya tidak begitu nyambung. Saya bisanya membuat gambar begitu saja. Hahaha. Ini tentang orang-orang bernama Zia. Mereka yang ada di sekitar saya. Tiga orang dari tempat yang berbeda, yang belum lama saya kenal, yang kesemuanya disapa dengan nama “Zia”. Ya, mereka teman saya. Oh ya, ketiganya adalah blogger. Fauzia Subhan, Zia Ulhaq, dan Ziadah. Tiga nama, satu sapaan. Zia.
Mereka dengan nama yang sama
Saya orangnya suka iseng. Suka mengingat nama teman-teman saya yang sama. Kemudian membuat daftarnya. Saya mengenalnya karena apa, dia berasal dari mana dan sebagainya. Sebutlah teman saya yang bernama Wulan, Amel atau yang lainnya. Itu banyak. Ada yang teman TK, SD, SMP, SMA, Kuliah dan masih banyak lagi. Terus beberapa waktu yang lalu saya bertemu lagi dengan seorang perempuan bernama Zia, yang saya kenal di acara jumpa Blogger Lombok Sumbawa dulu. Kami berbincang cukup lama siang itu. Setibanya di rumah saya kemudian menceritakan Zia ini kepada kakak saya, yang olehnya direspon: “Zia yang di Balikpapan itu ada main ke sini? Apa Zia yang di Bandung?”. Hohoho. No. Ini bukan Zia yang di Balikpapan ataupun yang di Bandung, melainkan Zia asli Lombok. Yang ternyata memang belum pernah saya ceritakan sebelumnya.
Maka jadilah saya berpikir untuk membuat postingan tentang mereka. Tentang para Zia. Syukur-syukur kalau tulisan ini mereka share lagi ke mana-mana #eh. Padahal postingan random banget sih ini. Tulisan gak jelas ala saya. Heuheuheu.
Zia Ulhaq, Blogger Ngehits dari Balikpapan
Perkenalkan, ini Zia Ulhaq. Seorang blogger asal Balikpapan. Eh tidak, dia berasal dari Bima-NTB. Namun sekarang menetap di Balikpapan. Saya pertama kali mengenalnya dari sebuah campaign. Bukan campaign partai-partai gitu ya 😉 Pokoknya adalah campaign, yang mana kita dibuat grup di Whatsapp. Jadi seringlah chit chat gak jelas, saya paling ingat di grup itu Zia selalu disangka sebagai seorang perempuan. Wkwkwkwk. Padahal tagline blognya sudah jelas: a full time father. Itu yang menyapa dia dengan sebutan “Mbak Zia” mungkin belum blogwalking ke blognya. Oh ya, kalian bisa membaca postingan Zia di blog pribadinya yang berjudul Kata-Katanya Zia Ulhaq. Saya kenal dari sana saja, hingga postingan ini ditayangkan kami belum pernah kopdaran. Hiks.
Selain di blog, kata-kata puitisnya (eaaa..) juga bisa kalian temukan dengan mengikuti akun twitternya di @zulhaq_ . Sekadar baca tweetnya saja gak papa, gak usah difollow. Followersnya udah 12ribu-an. Kalau mau follow, follow twitter saya saja #eh. Bukan cuma di twitter loh, si Zia ini emang jago banget merangkai kata. Pernah lihat iklan di situs jual beli yang deskripsinya panjang luar biasa? Panjang sih mungkin banyak. Tapi kata-katanya itu lho. Hadeehh..nyesal saya lupa capture iklan tersebut. Kalau gak salah pernah capture, tapi lupa disimpan di mana. Sekadar info, belum ada 1 jam rumah yang diiklankannya tadi sudah dibaca sebanyak 3000 kali. Beughhh..coba kalau postingan di blog juga kayak gitu #eh. Sudah ah, kepoin aja si Zia ini. Kalian bakal dibuat ketawa sama kata-katanya, sekalian baper kalau Waktu Indonesia Bagian Puitisnya tiba.
Fauzia Subhan, Si Jago Cas Cis Cus Inggris dari Bandung

Saya, mbak Nathalia DP, dan Zia, berjilbab hitam (paling kanan).
Karena blogger semakin hari semakin banyak saja jumlahnya. Ada yang sering saya kunjungi blognya, atau sering bertegur sapa di facebook, namun belum pernah bertemu secara langsung. Ada yang sering ketemu, tapi jarang saya kunjungi blognya. Lah gimana, tulisannya terakhir diupdate kapan tahun. Hihihi. Salah satunya adalah Zia yang berikut, Fauzia Subhan. Saya sering bertegur sapa di media sosial dengannya, sering blogwalking pula ke blognya. Namun belum pernah bertemu langsung. Dan sama sekali gak pernah janjian mau ketemuan. Kemudian di sebuah acara, saat saya sedang kunjungan ke Bandung (eaaa kunjungan…), kami pun bertemu. Dan Zia ini, asli ramah banget. Ngomongnya kalem bener, kayak langit dan bumi deh sama saya yang ngomongnya.
Seperti Zia sebelumnya, Zia juga adalah seorang blogger. Dia mengelola dua blog. Satu berbahasa Indonesia, dan satu lagi berbahasa Inggris. Blognya berbahasa Indonesianya berjudul: Ruang Baca dan Tulis, sedangkan yang berbahasa Inggris yaitu Zeelhoutte. Zia bisa dibilang adalah seorang guru bahasa Inggris pribadi saya. Belajarnya online, via Whatsapp. Saya bayar? Kagak. Lah, belajarnya aja kapan maunya. Zianya juga nolak mau diseriusin #eh #iyakanZia? Pokoknya saya senang bisa mengenalnya dan berharap suatu saat bisa ketemu lagi. Entah saya yang ke Bandung, atau semoga suatu saat Zia bisa ke Lombok. Amiiin…
Ziadah, Si Cerdas dari Lombok
Ini dia Zia yang ketiga. Namanya Ziadah. Biasa dipanggil Zia. Belum ada setahun saya mengenalnya. Zia merupakan gadis asal Lombok. Asli Lombok. Tapi kalau kalian ngobrol dengannnya, berasa lagi ngobrol sama turis Eropa yang lagi liburan di Lombok. Eh pokoknya speakingnya top banget! Karena sudah kebiasaan kali ya? Ngomong biasa aja dia lebih sering pakai Bahasa Inggris. Dah saya mah gak ngerti. Kadang saya bilang, pakai bahasa Indonesia Ziaaaaaa >,< Jangankan saat ngobrol langsung, ngobrol di Whatsapp juga gitu. Ujung-ujungnya jadi suka kagok sendiri kalau si Zia pakai bahasa Indonesia. Berasa lagi ngobrol sama turis luar yang belajar bahasa Indonesia. Bwahahahhaha..
Zia udah ada dua kali ke USA buat ikutan pendidikan apa gitu. Gak ngerti saya. Terus beberapa bulan yang lalu baru beres program apa gitu di Australia. Sebenarnya saya udah dijelaskan, tapi saya gak ngerti bwahahahha. Saya selalu salut sama tulisannya Zia, soalnya selalu sukses mengundang banyak pembaca. Hihihi. Oh iya, blognya Zia bisa ditemukan di Traveler’s Journal. Dulu waktu pertama kenal, saya sempat mikir..nih anak kok sok bener lah..omongannya tinggi banget. But, time flies… Makin lama saya makin kenal Zia. Dan ya emang anaknya cerdas, bukan karena sok atau apa. Sayanya aja kali yang lambat loading. Wkwkwkw. Seperti itulah Zia, dan saya senang bisa mengenalnya. Berbicara banyak hal dengannya.
Jadi itu tadi tiga orang bernama Zia yang saya kenal. Meski belum bertemu langsung dengan ketiganya (baca: Zia Ulhaq saja sih yang belum). Tapi saya merasa sudah mengenal dan akrab dengan mereka. Tiga orang blogger kece yang sama-sama menyenangkan. Bagaimana dengan kalian, ada yang mengenal salah seorang dari Zia Zia di atas?
Wahh saya terkenal……. ditulis ma Andy……..horeeeee
Eah Zia yg pertama itu ternyata top toh di Balikpapan, padahal ya dia emang seleb. Dulu aja suka keliling Indonesia cuma demi kopdar sama penggemar2nya, bayangkan!
Nah saya zia yang mana dong mbak Andy hehehe
Eh kalo aku ga diksh tau, zia ulhaq jg bakal aku kira cewe mbak :D. Namanya cewe banget soalnya :D.
Yg pernah aku baca blognya mba zia yg kedua :). Yg blog bhs inggrisnya.. Enak dibaca dan bikin aku lbh belajar lagi bikin postingan bhs inggris..
Ya Allah, aku kira juga Mbak Zia Ulhaq 😀
Pengen follow twitternya, ah. Kali aja difolbek :v
Btw anakku yg bontot juga Zia, Mbak Andyyy… Fauzia.. ihiyyy moga besok kalo gede juga jadi orang hebat, yah. Aamiin…
Wah kalau nama Zia aja banyak yang sama di antara sesama blogger apalagi nama Ratna atau Dewi ya pasti banyak yang sama juga.
Satu lagi kelewat kayaknya Mbak Oppie Ziadah haha.
Tiga Zia yang menginspirasi. Mereka pribadi yang bener-benar menyenangkan ya?
Waah Trio Zia..
kebetulan namanya ada unsur z nya yaa, iya bener kurang ophie ziadah hahahh
Semoga Blogger Indonesia semakin besar.
salam kenal nih buat ketiga anak kece dan keren <3
Wah ternyata komen yang saya waktu itu ga masuk, ngomen dari hp suka gitu. hehehehe
Makasih banyak buat ulasannya yaaaa, aaahhh bikin terharu nih. Asyik banget direview ama blogger kece. hihihihi
xoxo